Jakarta, sthm.ac.id – Ketua Sekolah Tinggi Hukum Militer (STHM), Brigjen TNI R. Deltanto S.D., S.H., M.H., sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada upacara bendera 17 April 2025, bertempat di Lapangan Upacara STHM yang diikuti oleh seluruh Organik dan Mahasiswa STHM.
Dalam amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto yang dibacakan oleh Ketua STHM, menyampaikan pentingnya menjadikan momentum Hari Raya Idul Fitri sebagai awal yang baik untuk memperkuat hubungan antarsesama serta melaksanakan tugas dengan tulus dan ikhlas. Ia juga menegaskan bahwa bekerja di lingkungan TNI bukan sekadar menjalankan kewajiban, tetapi juga sebagai ladang ibadah yang harus dilakukan dengan dedikasi tinggi.
Lebih lanjut, Panglima TNI menyoroti pentingnya adaptasi terhadap dinamika lingkungan strategis, terutama terkait Revisi Undang-Undang TNI Nomor 34 Tahun 2004. Revisi tersebut mencakup perubahan signifikan, seperti penambahan bidang OMSP (Operasi Militer Selain Perang), perpanjangan masa dinas, serta keterlibatan prajurit aktif di kementerian atau lembaga sipil. Panglima TNI menekankan bahwa revisi ini tetap menjunjung tinggi prinsip supremasi sipil dan tidak perlu dikhawatirkan.
Di akhir amanat, Panglima TNI menegaskan agar seluruh prajurit dan PNS TNI menjaga integritas serta citra positif institusi. Ia mengajak seluruh personel untuk menghindari pelanggaran hukum dan menjadi agen perubahan yang mampu membawa satuan menjadi lebih baik. Dengan semangat profesionalisme, responsif, modern, dan adaptif, seluruh prajurit diharapkan terus menjadi garda terdepan dalam menjaga kedaulatan serta keutuhan bangsa Indonesia. (Pen STHM)