Cari Halaman / Postingan

 
SEKOLAH TINGGI HUKUM MILITER PERINGATI HARI KESAKTIAN PANCASILA
  01 Oktober 2019  

Jakarta, sthmahmpthm.ac.id – Ketua Sekolah Tinggi Hukum Militer (Ketua STHM) “AHM-PTHM” Ditkumad Kolonel Chk (K) Dr. Tetty Melina, S.H., M.H. bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) memimpin jalannya Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2019, bertempat di lapangan Upacara STHM “AHM-PTHM” Ditkumad Jl. Matraman Raya No. 126 Jakarta Timur, Selasa (1/10).

Upacara mengenang tragedi nasional akibat pengkhianatan terhadap Pancasila diikuti oleh seluruh Organik STHM “AHM-PTHM” Ditkumad dan Pamasis STHM (Angkatan XXI, XXII, XXII dan XXIV). Bertindak selaku Komandan Upacara (Danup) Lektor Hukum Internasional Mayor Chk Sjahrudin, S.H, dalam upacara tersebut ditandai ikrar kesetiaan terhadap Pancasila yang dibacakan oleh Pamasis Modal Sembiring (STHM XXI).

 Secara lengkap ikrar tersebut sebagai berikut : Dengan ridho Tuhan Yang Maha Esa, kami yang melakukan upacara ini, menyadari sepenuhnya : – Bahwa pada tanggal 1 Oktober 1965, telah terjadi Kup terhadap pemerintah Republik Indonesia yang syah, yang dilancarkan oleh PKI dengan G.30.S-nya, yang mengakibatkan timbulnya tragedi nasional, dengan di tandai gugurnya pahlawan-pahlawan revolusi, dengan secara kejam dan keji, diluar batas-batas kemanusiaan. – Bahwa tragedi nasional tersebut, dimungkinkan oleh kelengahan, kekurangwaspadaan, dan adanya kegiatan pimpinan PKI, yang sengaja menipu sebagian rakyat Indonesia, dalam usahanya menumbangkan Pancasila.

Bahwa kebenaran dan keadilan, adalah sendi-sendi perikehidupan manusia yang harus dijunjung tinggi, dipertahankan dan ditegakhormati. Maka di hadapan Tuhan Yang Maha Esa, dalam memperingati para pahlawan kusuma bangsa, yang telah membasahi persada Ibu Pertiwi dengan darahnya, bagaikan amanat perjuangan bagi kita sekalian, kami membulatkan tekad, untuk mempertahankan dan mengamalkan Pancasila, sebagai sumber kekuatan dalam perjuangan untuk menegakkan kebenaran dan keadilan, demi terlaksananya amanat penderitaan rakyat.

Upacara peringatan hari kesaktian Pancasila tahun 2019 STHM “AHM-PTHM” Ditkumad dilaksanakan secara sederhana, khidmat, tertib dan lancar. (Admin Organik)



Dipost Oleh Admin_Organik
Admin Organik STHM
...