Cari Halaman / Postingan

 
Ketua Jalin Tali Silahturahmi dengan Para Pamasis Melalui Jam Komandan
  31 Juli 2017  

Jakarta, sthmahmpthm.ac.id – Ketua Sekolah Tinggi Hukum Militer (STHM) “AHM-PTHM” Ditkumad Kolonel Chk Atto Salurapa, S.H., M.H., memberikan Jam Komandan (Jamdan) kepada para Perwira Mahasiswa (Pamasis) STHM “AHM-PTHM” Ditkumad bertempat di Aula STHM Jl. Matraman Raya No.126 Jakarta Timur, Senin (31/7).

Pada kesempatan kali ini, merupakan awal atau pertama kali Ketua STHM bertatap muka secara langsung dengan para Pamasis STHM yang sebelumnya Ketua STHM dijabat oleh Kolonel Drs. I Made Kantikha, S.H., M.H. Dalam hal ini, Ketua STHM “AHM-PTHM” sebagai pimpinan yang baru ingin menyampaikan hal-hal yang perlu diketahui oleh para Pamasis STHM dan sekaligus menjalin tali silahturahmi dengan para Pamasis STHM agar terjalin suatu hubungan yang harmonis.

Hal-hal yang perlu diketahui oleh para Pamasis diantaranya adalah hak dan kewajiban sebagai seorang Perwira Mahasiswa STHM. Dimana Hak sebagai seorang Pamasis STHM antara lain yaitu; Hak untuk mendapatkan ilmu dari para dosen, Hak untuk menggunakan kebebasan akademik yang dapat dipertanggungjawabkan, Hak untuk memanfaatkan fasilitas dengan sebaik-baiknya, Hak untuk memperoleh informasi yang berkaitan dengan ilmu hukum, Hak untuk memperoleh kesejahteraan berupa uang saku, uang loundry, uang makan, dan ekstra fooding. Sedangkan kewajiban para Pamasis STHM antara lain yaitu; mematuhi segala peraturan yang telah dibuat oleh STHM, melaksanakan tugas dan tanggung jawab untuk belajar, menjaga fisik, menjaga kesehatan, memelihara sarana dan prasarana, menjaga kebersihan, ketertiban dan keamanan lingkungan kampus STHM, serta menjaga nama baik STHM.

Kaitannya dengan tugas dan tanggung jawab sebagai seorang Pamasis STHM, Ketua STHM berharap agar ke depan, para Pamasis dapat mengaplikasikan ilmu yang telah diterima di STHM untuk dapat diterapkan di Satuan yang baru. Kemudian sehubungan dengan belajar mengajar di ruang kelas, diharapkan semua Pamasis lebih kreatif dan inovatif terhadap ruang kelas sehingga ruang kelas bisa lebih nyaman digunakan untuk belajar. Disamping itu, hubungan antara Pamasis dengan para Dosen maupun dengan Komandan Satuan Pendidikan (Dansatdik) dan para Komandan Satuan Siswa (Dansatsis) agar tetap terjaga dan selalu harmonis, saling menghargai dan menghormati satu sama lain. “Tegas Ketua”.

Selanjutnya Ketua juga mengingatkan kepada para Pamasis STHM yang sebentar lagi (Oktober 2017 mendatang) akan melaksanakan wisuda Sarjana (S1), untuk itu agar mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya, mulai dari persiapan paduan suara, drum band dan pedang pora agar dilatih setiap saat sehingga pada pelaksanaan wisuda nanti dapat berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan.

Disela-sela kegiatan Jamdan, Ketua memberikan kesempatam kepada para Pamasis untuk mengutarakan atau menyampaikan saran dan masukan guna menunjang kegiatan perkuliahan. Dalam hal ini, ada beberapa Pamasis yang memberikan saran dan masukan untuk kemajuan STHM dimasa yang akan datang, pertama, STHM agar dapat memberikan bekal dan fasilitas untuk memperdalam bahasa Inggris, kedua, Pamasis diberikan kesempatan untuk mengikuti seminar/sharing ilmu dengan universitas lain yang berhubungan dengan ilmu hukum dan yang ketiga, STHM dapatnya membenahi kembali sarana dan prasarana ruang kelas seperti perbaikan AC, dan fasilitas internet.

Adapun tanggapan Ketua atas saran dari beberapa Pamasis, Ketua akan berupaya untuk memperbaiki laboratorium bahasa Inggris yang sudah ada agar dapat dimanfaatkan oleh para Pamasis. Kemudian Ketua juga akan mengkoordinasikan dengan universitas lain dan mengikutsertakan para Pamasis dalam kegiatan seminar ataupun kegiatan-kegiatan lain yang dapat menunjang perkuliahan di STHM. terakhir Ketua akan memperbaiki semua sarana dan prasarana maupun fasilitas yang dibutuhkan oleh Pamasis STHM. “Dalam waktu dekat ini para Pamasis juga akan dilibatkan untuk menghadiri acara bedah buku dan diskusi tentang Tindak Pidana Korporasi yang akan dilaksanakan pada Jumat 4 Agustus 2017 bertempat di Hotel Shangrila Jl. Jenderal Sudirman Kav. 1 Jakarta. “Pungkas Ketua”.

Turut hadir dalam kegiatan Jamdan, Putua I Bidang Akademik Kolonel Chk Dr. Agustinus P.H., S.H., M.H., Putua II Bidang Administrasi Kemahasiswaan Kolonel Chk Bambang, Putua Prodi S1 Kolonel Chk Dr. Tiarsen Buaton, S.H., LL.M, Dansatsis Kapten Chk Ecep Sumaiarsa, S.H., dan seluruh Pamasis STHM “AHM-PTHM” Ditkumad. (Pamasis STHM XXII/STHM "AHM-PTHM")



...