Jakarta, sthm.ac.id - Direktur Hukum TNI Angkatan Darat (Dirkumad), Brigjen TNI A. Agung Widi W., S.H., M.H., mengundang Ketua Sekolah Tinggi Hukum Militer (STHM), Brigjen TNI Dr. Rokhmat, S.H., C.N., M.Kn., beserta para Pamen Golongan IV STHM, Kepala Dinas Hukum TNI Angkatan Laut (Kadiskum AL) beserta Staf, dan Kepala Dinas Hukum TNI Angkatan Udara (Kadiskum AU) beserta Staf untuk menghadiri Coffee Morning di Aula Ditkumad, Jalan Manunggal Raya No.101, Ciracas, Jakarta Timur. Senin (7/10/24).
Kegiatan ini bertujuan mempererat sinergi dan kerja sama antar matra di bidang hukum serta menjadi wadah diskusi terkait isu-isu strategis yang dihadapi dalam tugas-tugas hukum oleh ketiga matra. Dalam suasana penuh keakraban, para peserta membahas tantangan hukum terkini dan mencari solusi bersama guna memperkuat peran hukum di lingkungan TNI.
Brigjen TNI A. Agung Widi W, S.H., M.H., dalam sambutannya menekankan pentingnya soliditas antara Ditkumad, Diskumal, dan Diskumau dalam menghadapi dinamika perubahan hukum di masa depan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan komunikasi dan pemahaman lebih mendalam mengenai berbagai aspek hukum di lingkungan TNI semakin terjalin. Dengan demikian, ketiga matra dapat menghadapi tantangan hukum dengan lebih efektif dan solid.
Acara diakhiri dengan foto bersama, ramah tamah, dan pemberian cinderamata sebagai simbol komitmen untuk terus mempererat kerja sama antar Dinas Hukum di lingkungan TNI. (Pen STHM)